4 Cara Chat WA Tanpa Save Nomor, Mudah dan Tanpa Ribet
pexels.com

4 Cara Chat WA Tanpa Save Nomor, Mudah dan Tanpa Ribet

Saat ini, chat WA ke seseorang dapat kita lakukan dengan cara yang unik. Salah satunya yakni cara chat WA tanpa save nomor.

Cara yang satu ini sangat cocok bagi Anda yang malas simpan banyak nomor ke daftar kontak. Menariknya lagi, cara ini bisa Anda lakukan dengan sangat mudah.

4 Cara Chat WA Tanpa Save Nomor, Mudah dan Tanpa Ribet
pexels.com

4 Cara Chat WA Tanpa Save Nomor

WA atau WhatsApp merupakan aplikasi chatting sangat populer di semua kalangan. WhatsApp sendiri memiliki fitur yang cukup lengkap.

Biasanya, untuk mengirim pesan ke seseorang Anda harus menyimpan nomor tujuan terlebih dahulu. Meskipun hal ini terdengar sepele, bagi sebagian pengguna WA merasa terganggu.

Pasalnya, terlalu banyak menyimpan kontak, akan membuat ponsel cepat penuh. Untuk mengatasi masalah tersebut, berikut ini beberapa cara chat WA tanpa simpan nomor yang bisa Anda lakukan.

1. Menggunakan Link WhatsApp

Cara pertama kali yang bisa Anda lakukan yakni dengan menggunakan link WhatsApp. Bukan sembarang link, ini merupakan link resmi dari WhatsApp.

Jadi, Anda bisa menggunakannya dengan aman. Untuk lebih jelasnya, Anda bisa mengikuti langkah-langkah menggunakan link WhatsApp berikut ini.

  1. Langkah pertama, silakan Anda buka browser pada ponsel ataupun laptop.
  2. Setelah itu, pada kolom pencarian, masukkan link berikut ini (https://wa.me/nomortelepon.)
  3. Langkah selanjutnya, ganti nomor telepon dengan menggunakan nomor ponsel orang yang akan Anda hubungi.
  4. Ketikkan dengan lengkap beserta kode Negara tanpa tanda plus (+). Untuk lebih jelasnya, Anda bisa simak contoh berikut (https://wa.me/6288123456789.
  5. Setelah itu, masuk ke laman WhatsApp Web. Kemudian, silakan klik “Message” atau Continue to Chat” untuk mengirim pesan kepada nomor tersebut.
  6. Selesai, Anda bisa mengirim pesan tanpa harus menyimpan nomor tujuan.

2. Menggunakan Update Wa.Me

Cara chat WA tanpa save nomor lainnya yakni dengan menggunakan Update Wa.Me. Untuk menggunakannya, Anda harus melakukan pembaharuan WhatsApp ke versi tersebut. Bila Anda masih belum paham, berikut ini adalah langkah-langkah yang bisa Anda ikuti.

  1. Langkah pertama kali yang bisa Anda lakukan yakni membuka browser pada smartphone.
  2. Ketikkan alamat wa.me atau nomor tujuan.
  3. Setelah itu, klik. Untuk lebih jelasnya, berikut ini contoh formatnya (wa.me/081123456789).
  4. Berikutnya, Anda akan masuk ke menu pilihan untuk memulai percakapan.
  5. Langkah selanjutnya, klik opsi “Chat”.
  6. Kemudian, klik “Send” untuk mengirim pesan kepada nomor tujuan Anda.

3. Menggunakan Aplikasi WhatsDirect

Menggunakan aplikasi WhatsDirect juga menjadi salah satu cara chat WA tanpa save nomor. Sebelum Anda menggunakannya, harus unduh dan install terlebih dahulu.

Aplikasi ini sudah mempunyai fitur untuk mendeteksi lokasi. Untuk menggunakannya, Anda bisa mengikuti langkah-langkah menggunakan aplikasi WhatsDirect berikut ini.

  1. Langkah pertama, bagi Anda yang belum memilikinya silakan unduh dan install WhatsDirect terlebih dahulu.
  2. Setelah proses install setelah, Anda hanya perlu menjalankan aplikasi tersebut.
  3. Masukkan nomor tujuan Anda beserta dengan isi pesan yang akan Anda kirim.
  4. Setelah itu, klik tombol “Send” untuk mengirim pesan tersebut.
  5. Kemudian, Anda akan beralih ke WhatsApp untuk berkirim pesan.

4. Mengirim Pesan Ketika Berada di Grup yang Sama

Bila Anda dengan seseorang yang ingin Anda chat berada di grup yang sama, ini jauh lebih mudah. Seperti ini langkah-langkahnya.

  1. Buka grup chat dan klik nama grup tersebut.
  2. Gulir ke bawah hingga Anda menemukan nomor tujuan.
  3. Bila sudah Anda temukan, klik nomor, dan pilih opsi mengirim chat, maka Anda bisa langsung mengirim pesan ke nomor tersebut.

Cara chat WA tanpa save nomor sangat mudah untuk Anda lakukan bukan? Dari cara-cara berikut, pilihlah cara yang paling mudah dan sesuai dengan kebutuhan Anda.