Cara Memperbaiki Touchpad Laptop
pexels.com

9 Cara Memperbaiki Touchpad Laptop Paling Praktis

Saat ini ada cara memperbaiki touchpad laptop paling praktis. Pengguna laptop pastinya sudah tidak asing lagi dengan touchpad. Salah satu komponen utama pada laptop ini yang bekerja dengan menerima respon sentuhan jari penggunanya.

Oleh karena itu, keberadaan komponen ini sangat penting vital saat laptop digunakan. Sebagian orang ada yang memilih mengganti touchpad dengan mouse. Namun bagi beberapa orang lainnya, hal tersebut dianggap merepotkan, khususnya bagi pengguna laptop dengan mobilitas tinggi.

Apalagi, tidak semua orang memiliki waktu untuk mencari meja sehingga bisa menggunakan mouse. Dengan adanya touchpad, laptop bisa diletakkan di pangkuan dan sudah bisa digunakan segera. Namun komponen laptop ini juga rentan mengalami masalah.

Cara Memperbaiki Touchpad Laptop
pexels.com

Inilah 9 Cara Memperbaiki Touchpad Laptop yang Mudah Dicoba

Sama halnya peralatan elektronik lainnya, touchpad juga rentan mengalami berbagai masalah. Mulai dari yang masalah kecil, bahkan hingga kerusakan yang mengakibatkan tidak bisa berfungsi sebagaimana mestinya. Masalah ini sebenarnya bisa Anda atasi sendiri, tanpa perlu membawanya ke tempat servis. Berikut ini adalah cara memperbaiki touchpad laptop yang error atau rusak.

Restart Laptop

Salah satu langkah pertama untuk mengatasi laptop error yakni dengan melakukan restart. Restarting laptop bisa mengatasi error pada aplikasi atau sistem yang crash. Meski begitu, solusi ini tidak selalu berhasil. Untuk itu, Anda mungkin perlu untuk melakukan langkah perbaikan yang lainnya.

Touchpad Tidak Sengaja Disable

Cara memperbaiki touchpad laptop bisa Anda lakukan dengan mengecek touchpad tidak sengaja disable. Biasanya pada laptop ada tombol yang berfungsi untuk menonaktifkan touchpad.

Tentunya letak dan cara mengaktifkan tombol ini di setiap laptop akan berbeda-beda. Saat menggunakan laptop, terdapat tombol F7 yang juga digunakan untuk mengaktifkan/menonaktifkan touchpad. Jika mengakses tombol F7, touchpad pada laptop ini bisa berfungsi lagi dengan baik.

Letak tombol ini memang tidak selalu sama pada setiap produk laptop. Namun biasanya memiliki gambar yang serupa dengan ikon jari menyentuh touchpad. Selanjutnya ada simbol lingkaran dengan garis coret di tengahnya. Kemungkinan tanpa sengaja Anda menekan tombol ini, sehingga bagian laptop menjadi tidak bisa digunakan. Pastikan memeriksanya terlebih dahulu, sebelum membawa laptop Anda ke tempat servis.

Coba untuk Reset Touchpad

Jika ternyata touchpad Anda belum bisa digunakan, meski posisi konfigurasi touchpad telah aktif. Kini Anda bisa coba untuk melakukan reset pada pengaturan touchpad. Langkah untuk mereset touchpad dengan Klik menu Start, lalu buka menu Settings dan Pilih opsi Device. Selanjutnya Pilih tab Touchpad dan Scroll pada menu tersebut. Kemudian temukan menu Reset your Touchpad. Klik Reset dan tunggu hingga prosesnya selesai.

Install Ulang Driver Touchpad

Cara memperbaiki touchpad laptop selanjutnya yakni dengan mencoba untuk melakukan install ulang driver touchpad. Untuk meng-install ulang driver touchpad, Klik kanan pada menu Start dan Pilih opsi Device Manager.

Selanjutnya klik kanan pada driver touchpad yakni pada tab Mice and other pointing devices. Pastikan pilih opsi Uninstall Driver dan tunggu hingga proses uninstall selesai. Restart laptop dahulu, sebelum melakukan proses instalasi kembali. Setelah itu, kembali ke menu Device manager dan Klik kanan pada driver touchpad, lalu klik Install.

Mengaktifkan Fitur Roll Back Driver

Jika touchpad laptop tidak berfungsi, meski sudah melakukan update, Anda bisa mengaktifkan fitur Roll Back Driver.

Cara memperbaiki touchpad laptop tidak berfungsi setelah instal ulang dengan Klik kanan pada tombol Start. Kemudian pilih Device Manager, lalu pilih bagian Mice and other pointing devices. Setelah itu, klik kanan pada driver touchpad dan pilih Properties. Pastikan pilih opsi Roll Back Driver untuk mengaktifkan driver versi sebelumnya.

Cek Jika Anda Lupa Menonaktifkan Tablet Mode

Cara memperbaiki touchpad laptop berikutnya yakni memastikan bahwa laptop tidak dalam tablet mode. Ini adalah fitur opsional yang biasa digunakan oleh pengguna Windows, sehingga bisa mengoperasikan laptop menggunakan layar sentuh (bagi laptop yang mendukung touchscreen).

Jika fitur ini dalam kondisi aktif, maka tidak menutup kemungkinan touchpad pada laptop menjadi tidak berfungsi. Hal ini karena dialihkan ke mode layar sentuh.

Untuk menonaktifkannya dengan akses Settings pada Taskbar Windows 10. Selanjutnya masuk ke menu System, lalu cari dan klik tab Tablet. Setelah itu, klik Change additional tablet settings dan geser toggle Tablet mode On menjadi Off. Kini langkahnya sudah selesai.

Cek Charger Laptop Anda

Cara memperbaiki touchpad laptop berikutnya yang bisa Anda lakukan dengan mengecek kondisi charger laptop Anda. Saat charger mengalami masalah, tentu akan mengakibatkan beberapa kendala yang terjadi.

Biasanya terjadi error pada mouse atau touchpad yang bergerak sendiri. Hal ini terjadi saat Anda menggunakan charger yang bukan bawaan dari laptop atau tidak original. Adanya perbedaan tegangan charger dengan laptop bisa mempengaruhi kinerja sistemnya.

Tidak hanya itu saja, pastikan baterai laptop juga masih dalam kondisi normal tanpa kendala error. Jika pada kedua komponen tersebut masih berfungsi dengan baik, maka bisa mengabaikan tips ini dan melanjutkan ke metode lainnya.

Bawa Laptop ke Service Laptop

Sekiranya langkah-langkah tersebut tidak bisa membantu touchpad yang mengalami error, cara memperbaiki touchpad laptop selanjutnya bisa Anda lakukan dengan membawa laptop ke tempat service laptop. Laptop Anda mungkin memiliki permasalahan pada hardware yang perlu diatasi oleh ahlinya.

Hal yang bisa menjadi masalah untuk hardware touchpad dan laptop seperti touchpad terlalu sering terkena tekanan keras, terkena air, bahkan terkena debu.

Gunakan Mouse Eksternal

Opsi alternatif yang bisa Anda lakukan lainnya yakni menggunakan mouse eksternal. Anda bisa membeli mouse yang standar saja, karena solusi ini yang sifatnya sementara saja. Terkadang tidak semua pengguna laptop terbiasa dengan mouse eksternal dan ada yang lebih nyaman dengan touchpad. Jika memang menginginkan touchpad kembali seperti semula, maka bisa membawanya ke tempat service laptop atau ganti komponen tersebut sendiri.

Penyebab Touchpad Error

Kini bisa tahu cara memperbaiki touchpad laptop, namun Anda juga perlu memahami beberapa hal yang bisa menjadi penyebab dari touchpad tidak berfungsi. Berikut ini adalah beberapa dari penyebab touchpad yang error.

Masalah pada driver touchpad di laptop bisa menjadikan salah satu penyebab utama dari salah satu hardware pada laptop tidak bisa berfungsi dengan baik. Hal lainnya yang mungkin menjadi penyebab dari touchpad yang error yakni mungkin pengguna laptop tidak sengaja lupa mengaktifkan kembali layanan touchpad.

Adanya kerusakan pada sistem operasi atau mungkin salah satu sistem yang beroperasi pada laptop, hal ini bisa menjadi penyebab touchpad error lainnya. Selain itu, kerusakan pada hardware touchpad bisa diakibatkan oleh insiden. Misalnya seperti tidak tersambungnya koneksi touchpad ke motherboard laptop akibat goncangan dan kemungkinan karena terkena air.

Pastikan untuk mencoba beberapa cara memperbaiki touchpad laptop sebelum membawanya ke tempat servis. Jika sedang terburu-buru untuk menyelesaikan sesuatu, opsi alternatif dengan menggunakan mouse yang standar saja.